SELAMAT DATANG DI PNPM MPd KAB. OGAN ILIR

Kamis, 13 November 2014

PERAN PELAKU PNPM MPd DALAM MASYARAKAT DESA

Muhamad Syafei
 ( Fasilitator Teknik Kecamatan Muara Kuang)



PNPM Mandiri Perdesaan adalah program untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan secara terpadu dan  berkelanjutan. Pendekatan PNPM Mandiri Perdesaan merupakan pengembangan dari Program Pengembangan Kecamatan (PPK), yang selama ini dinilai berhasil. Beberapa keberhasilan PPK adalah berupa penyediaan lapangan kerja dan pendapatan bagi kelompok rakyat miskin, efisiensi dan efektivitas kegiatan, serta berhasil menumbuhkan kebersamaan  dan partisipasi masyarakat.
PNPM Mandiri Perdesaan dalam pelaksanaannya telah menghasilkan kegiatan antara lain

-      System perencanaan pembangunan partisipatif
Kegiatan ini merupakan bentuk keikutsertaan masyarakat dalam pengambilan keputusan dalam perencanaan pembangunan di desanya masing-masing. Musyawarah dilakukan sesuai dengan alur dan tahapan  yang ada di PNPM MPd mulai dari Musyawarah Desa Sosialisasi,Penggalian Gagasan, Musyawarah Khusus Perempuan, Musyawarah Desa Perencanaan sampai pada Musyawarah Antar Desa dikecamatan. Kegiatan tersebut dilakukan berulang-ulang di setiap tahunnya. Hal tersebut dilakukan diharapkan masyarakat terbiasa untuk bermusyawarah dalam pengambilan keputusan meskipun PNPM MPd tidak ada lagi.

Asset Hasil kegiatan
Ada banyak Asset yang dihasilkan PNPM MPd  antara lain fisik  kegiatan berupa sarana dan prasarana seperti jalan, jembatan Gedung PAUD, MCK, Pasar dan lain sebagainya baik itu berupa sarana dan prasarana kesehatan maupun pendidikan.
Asset penting lainnya adalah kegiatan dana bergulir untuk kelompok Simpan Pinjam Khusus Kelompok Perempuan (SPP). Kegiatan tersebut ada disetiap kecamatan yang mendapatkan dana PNPM MPd dan dana yang dikolola tidak kecil. Melalui penambahan modal bagi kelompok perempuan dapat meningkatkan pendapatan bagi anggota khususnya dan masyarakat umumnya.
Kelompok-kelompok yang dibantu untuk penambahan modal dagang, perkebunan, pertanian, tenun songket,  industri kecil dan sebagainya.

-       Kelembagaan
Kelembagaan merupakan hasil lain dari kegiatan PNPM MPd  yaitu Pelaku  - pelaku PNPM MPd di Desa antara lain Kader Pemberdayaan Masyarakat Deas (KPMD), Kader Teknik (KT), Tim Penulisan Usulan (TPU), Tim Monitoring, dan Tim Pemelihara Kegiatan. Pelaku – pelaku ini semuanya berasal dari masyarakat yang tidak mempunyaki peran atau jabatan dalam pemerintahan Desa atau murni masyarakat biasa.
untuk ditingkat kecamatan kelembagaan yang terbentuk antara lain Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD), BP-UPK, Unit Pengelola Kegiatan (UPK) Tim Verifikasi, Tim Pendanaan dan lain sebagainya.
Melalui Program PNPM MPd masyarakat tersebut diorganisir,  dan pada akhirnya kebaradaan pelaku pelaku tersebut di Desa diakui oleh masyarakat. Pelaku - pelaku tersebut dipilih melalui musyawarah Desa yang dihadiri oleh perwakilan masyarakat dari berbagai lapisan dan melibat kaum perempuan dan Masyarakat miskin.
Setelah diorganisir pelaku pelaku tersebut dalam Program PNPM Mpd dilakukan peningkatan kapasitas  yang   melalui pelatihan dan rapat kordinasi bulanan oleh Fasilitator Kecamatan ( FK . kegiatan tersebut disubsidi  melalui dana Dana Operasional Kegiatan (DOK).

Dalam kegiatannya PNPM Mandiri Perdesaan melatih kader-kader yang menjadi pelaku PNPM MPd untuk memfasilitasi masyarakat dalam musyawarah, cara berbicara di forum masyarakat serta ditanamkan  dalam jiwa mereka sifat yang harus dimiliki oleh seorang Kader yaitu sipat disiplin, gotong royong, rela berkorban, bertanggung jawab dan Idealis.

Secara bertahap pelaku pelaku Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MPd ) mengalami peningkatan kapasitas sehingga mereka   mampu melakukan fasilitasi perencanaan pembangunan Desa , pelaksanaan pembangunan dan pemeliharaan serta pelestarian hasil pembangunan secara mandiri.


Selain berperan dalam perencanaan pembangunan dalam Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan  (PNPM MPd) pelaku pelaku PNPM MPd juga berperan sosial dalam masyarakat Desa. Hal tersebut dapat di lihat dari hasil kunjungan Fasilitator ke Desa yang mendapatkan informasi dari masyarakat dan Elite  desa bahwa pelaku pelaku PNPM MPd di desa berperan serta dalam setiap kegiatan yang ada di lokasi masing-masing  sebagai contoh kata Masyarakat dan Elit Desa tersebut Ketua Karang Taruna Berasal dari KPMD, Kader Pos Yandu Berasal dari KPMD Perempuan. Bahkan  dalam Resepsi pernikahan Pelaku PNPM MPd bisa menjadi pembawa acara, dan bahkan juga berperan dalam pesta rakyat yaitu Pemilihan Kepala Daerah, Pemilihan Calon Legislatif dan Pemilihan Persiden dan wakil Persiden Pelaku dengan menjadi  Panitia Pemungutan Suara serta Baswalu Desa.

Kata Masyarakat tersebut kami berterima kasih kepada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Perdesaan (PNPM MPd) telah membuahkan kader kader Desa yang telah membantu masyarakat. (SS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar